Peluang Usaha Bakso yang Menjanjikan, Yuk Lihat Peluangnya

Pada artikel kali ini, kita akan membahas tentang Peluang Usaha Bakso yang Menjanjikan. Bagaimana peluangnya? Simak dibawah ini,

Siapa yang tidak suka makanan bakso? Bakso sudah sangat familiar dilidah masyarakat Indonesia, bahkan hampir semua kalangan masyarakat Indonesia mengenal makanan gurih yang satu ini.

Bakso adalah salah satu kuliner yang terbuat dari daging berbentuk bulat-bulat menyerupai bola dan kerap disajikan bersama mie, tahu, potongan daging, kemudian disiram kuah gurih yang panas.

Usaha bakso sudah sangat banyak dan menyebar di Indonesia, karena peminatnya yang banyak, jadi peluang usaha bakso sangat besar. Tetapi, Anda harus bersaing dengan para penjual bakso diluaran sana.

Wajar saja, apabila usaha bakso menjadi incaran pebisnis kuliner karena usaha bakso saat ini menjadi salah satu peluang usaha yang sangat menjanjikan.

Peluang Usaha Bakso

peluang usaha bakso

Seperti yang dikatakan di awal tadi bahwa peluang usaha jualan bakso sangat besar, tetapi Anda harus bersaing dengan penjual lain diluaran sana. Untuk mendapatkan pelanggan, Anda juga harus menyiapkan rencana misalnya, membuat inovasi yang berbeda dari penjual lainnya.

Karena banyaknya peminat kuliner bakso, mungkin bagi para pemula yang ingin membuka usaha ini tidak lumayan sulit mendapatkan pelanggan. Tetapi, Anda juga harus memperhatikan kualitas dan cita rasa dari bakso yang Anda buat sehingga pembeli tidak merasa kecewa.

Untuk mendapatkan citarasa yang berbeda ini, Anda juga bisa memproduksi bakso Anda sendiri dengan  menggunakan mesin pembuat bakso yang sekarang sudah dijual dimana-mana. Alat ini akan sangat membantu pekerjaan Anda sehingga dalam proses produksi bisa maksimal.

Rincian Modal Usaha Bakso

  • Gerobak/Warung

Ada dua cara untuk Anda bisa berjualan yaitu dengan keliling menggunakan gerobak atau menetap dengan menyewa tempat atau dirumah sendiri. Apabila Anda ingin memiliki keuntungan yang banyak, Anda bisa menggunakan cara penjualan dengan keliling yaitu dengan menggunakan gerobak.

Untuk pemakaian gerobak sendiri ada dua bahan untuk membuatnya yaitu dengan kayu atau aluminium. Untuk yang bahan aluminium harga yang ditawarkan sekitar Rp 3.000.000, dan untuk yang kayu harganya mungkin bisa 2x lipat dari harga gerobak aluminium.

  • Budget Sewa Tempat

Saat berjualan, Anda harus menentukan tempat berjualan yang cocok. Untuk tempat berjualan yang Anda pilih juga tidak boleh asal-asalan. Carilah dan pilih tempat berjualan yang ramai pengunjung supaya mendapatkan pelanggan.

seperti dekat pasar, perumahan, toko yang ramai, supermarket dan lain sebagainya. Untuk masalah biaya sewa tempat, perkiraan harga yang ditawarkan biasanya per bulan mulai dari Rp 500.000 jadi setahun Rp 5.000.000.

  • Peralatan dan Perlengkapan

Untuk peralatan dan perlengkapan lainnya juga harus Anda siapkan, seperti alat makan, alat masak, kompor+gas, dan lain-lain. Untuk biaya yang dikeluarkan yaitu sekitar Rp 3.000.000.

  • Bahan Baku Bakso

Bahan baku yang digunakan untuk usaha bakso ini yaitu daging ayam/sapi, tepung terigu, mie kuning dan bihun, seledri, saos, kecap, sayuran, dan lain-lain. Untuk biaya yang dikeluarkan sekitar Rp 1.000.000. Sedangkan, untuk membuat bakso, dibutuhkan bahan baku berupa daging sapi, tepung terigu, mie, bihun, seledri, saos, kecap, sayuran, dan bumbu dapur lainnya.

  • Promosi

Para penjual pastinya ingin usahanya dikenal oleh orang bayak, oleh karena itu cara promosi sangat dibutuhkan untuk memperluas usaha Anda. Anda dapat melakukan promosi dengan memasang spanduk di depan warung atau lewat media sosial. Untuk harga spanduk yang besar mulai dari Rp 550.000.

Sehinggga, untuk perkiraan modal usaha bakso yang dibutuhkan yaitusekitar 8,5 juta. Apabila ini terlalu tinggi, Anda bisa dengan tidak menyewa tempat, jadi Anda jualan di depan rumah.

Kekurangan Usaha Bakso

  • Bakso tidak bisa awet lama mungkin bisa bertahan hanya 2 hari saja.
  • Kenaikan harga bahan bakso dan pelengkapnya yang berpengaruh terhadap manajemen keuangan.
  • Puluhan para pesaing diluaran sana yang membuat seorang penjual bakso kesulitan mendapat pelanggan.

Kelebihan Usaha Bakso

  • Cara pembuatan bakso yang mudah membuat Anda mudah memproduksi sendiri jadi bisa menciptakan cita rasa yang khas.
  • Laba yang diperoleh besar.
  • Para pemula tidak terlalu sulit mendapatkan pelanggan karena semua orang menyukai bakso.
  • Sekarang tersedia mesin pembuat bakso yang dapat memproduksi bakso secara efisien dalam kuantitas yang tinggi.

Leave a Comment