Resep Pentol Ayam yang Enak, Sederhana, Serta Bikin Ketagihan

Resep pentol ayam menjadi tren yang kekinian di kalangan masyarakat. Pentol di kenal sebagai salah satu makanan kaki lima yang disuai dan menjadi primadona bagi sebagian masyarakat.

Terkadang pentol diolah dengan dipadukan bersama dengan bumbu bakso, kuah, bahkan saus istimewa yang selalu membuat ketagihan. Pentol ayam sering kali ditemukan di berbagai wilayah Indonesia, dengan cita rasa yang berbeda serta unik.

Kalau biasanya kalian harus membeli pentol ayam dari luar, sekarang tidak ada salahnya untuk kalian mencoba membuatnya di rumah. Selain hemat biaya, bahan yang dipakai pun juga terjamin bagi buah hati kalian.

Berikut beberapa resep pentol ayam yang enak, sebagai berikut:

1. Resep Pentol Ayam Sambal Istimewa

Resep Pentol Ayam

Bahan:

  • 250 gram dada ayam filter
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 5 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • Gula secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • 1 telur ayam

Cara Membuatnya:

  1. Haluskan daging ayam dan juga bawang merah, bawang putih dan telur ayam. Masukan tepung tapioka, terigu, garam, penyedap, dan gula.
  2. Setelah tercampur rata, bentok adonan menjadi bulat menggunakan tangan dan sendok.
  3. Rebus air kemudian masukkan adonan yang telah dibentuk.
  4. Masukan pentol bakso hingga mengapung.

Bumbu Sambal Istimewa:

  • 30 buah pentol ayam
  • 2 batang daun bawang lalu dipotong

Bumbu 1:

  • 5 siung daun bawang
  • 8 siung bawang merah
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 20 buah cabai rawit (semua bahan tadi diulek kasar)

Bumbu 2:

  • 3 cm jahe, lalu geprek
  • Seruas kecil lengkuas, lalu geprek
  • 3 lembar daun jeruk
  • 4 lembar daun salam
  • 1 sdm gula merah sisir
  • Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  1. Tumis bumbu ulek bersama dengan jahe, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam sampai tercium bau harumnya.
  2. Berikan air secukupnya, tunggu sampai mendidih, masukkan pentol kemudian aduk sampai rata.
  3. Lalu tambahkan gula merah, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya.
  4. Cicip rasanya, kemudian masukkan potongan daun bawang, tunggu sampai kuahnya menyusut angkat lalu sajikan.

2. Pentol Bakso Ayam Sederhana

Resep Pentol Ayam

Bahan:

  • 1/4 daging ayam
  • 5 sdm tepung terigu
  • 5 sdm tepung tapioka
  • 1 sdt garam
  • 1sdt royco
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm air dingin
  • Daun pre (sesuai dengan selera)

Cara Membuat:

  1. Cincang atau blender daging ayam.
  2. Siapkan wadah, campur daging ayam yang sudah dicincang dengan tepung terigu dan juga tepung tapioka.
  3. Haluskan bawang putih dan bawang merah.
  4. Campur semua bahan, garam, royco, merica bubuk, serta air dingin. Masukkan potongan daun pre.
  5. Aduk semuanya hingga padat, lebih tepatnya hingga tidak lengket lagi ditangan.
  6. Setelah adonan pentol ayam sudah selesai, rebus air panas. Kemudian bisa kalian campurkan dengan sedikit garam dan tumisan bawang merah. Bentuk adonan menjadi bulat. Tunggu hingga adonan pentol ayam kalian mengembang dan mengembang.

3. Pentol Kornet Ayam Siram Bumbu Pecel

Resep Pentol Ayam

Bahan:

  • 100 gram kornet ayam
  • 100 gram tepung tapioka/kanji
  • 50 gram tepung terigu
  • 5 siung bawang putih, lalu haluskan
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1 sdm garam
  • 2 sdt merica bubuk
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 ml air mendidih digunakan untuk seduh bumbu pecel

Bahan Pelengkapnya:

  • 150 gram bumbu pecel
  • 500 ml air yang mendidih
  • Bawang goreng untuk taburan

Cara Membuat:

  1. Masukkan tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih yang sudah halus, merica, serta garam. Masukkan air panas kemudian uleni hingga kalis.
  2. Aduk rata sampai kalis, mudah dibentuk dan adonan tidak menempel ataupun lengket. Lalu cetak pentol dengan tangan atau pun menggunakan bantuan sendok. Didihkan air, beri minyak goreng agar tidak mudah lengket adonannya.
  3. Masukkan pentol, masak sampai mengapung. Angkat lalu tiriskan. Diamkan suhu ruang. Bisa juga disimpan dalam freezer dengan wadah yang tertutup.
  4. Goreng pentol sampai berubah warna kuning keemasan. Angkat lalu tiriskan.
  5. Seduh bumbu pecel dengan menggunakan air yang sudah mendidih, lalu sisihkan.
  6. Potong pentol ayam, siram bumbu pecel, berikan taburan bawang goreng. Lalu siap disajikan.

Dan itulah dia pembahasan tentang resep pentol ayam, semoga artikel saya dapat membantu kalian dalam membuat pentol terbuat dari bahan daging ayam. Bagi kalian yang mau tahu tentang mesin penggiling daging kalian bisa klik link yang berwarna. Semoga bermanfaat!.

Leave a Comment